Peralatan Kafe yang Wajib Ada

Kafe Kolong. Banyak sekali peralatan yang ada di kafe. Namun, banyak di antara peralatan tersebut karena dipilih yang dianggap mempunyai daya tarik kepada konsumen. Misalnya mesin pembuat kopi atau pun microwave dan lain-lain. Namun ada peralatan yang wajib ada di kafe.

Peralatan Kafe yang Wajib Ada

Peralatan yang Wajib Ada di Kafe

1. Kompor

Kompor berguna untuk menyiapkan jenisjenis makanan dan minuman, khususnya yang serba panas. Pilihan kompor bisa bermacam-macam tergantung dari dana yang dianggarkan, misalanya microwave. Selain kompor konvensional ataupun kompor gas, bisa dipilih kompor listrik misalnya yang memakai sistem induksi. Selain praktis, kompor induksi terlihat manis. Khusus minuman berbahan dasar kopi, terdapat banyak sekali mesin kopi yang bisa dipilih sesuai dengan jenis minuman kopinya, dari kopi hitam sampai dengan kopi susu, kopi krimer kopi latte dan lain-lain. Bisa juga memilih mesin kopi disesuaikan dengan budget.

2. Blender

Perangkat elektronik berupa wadah yang di dalamnya terdapat pisau yang dapat berputar ini, kalau di dalam rumah tangga biasa dipakai untuk menghaluskan bumbu ataupun berbagai macam makanan agar lebih halus. Di kafe, kebutuhan blender bisa dikatakan cukup vital.

Apalagi kalau kafenya akan menyediakan bermacam-macam jenis minuman. Usahakan memilih blender yang bisa nge-blend es batu, supaya bisa digunakan untuk membuat minuman-minuman yang spesial. Beberapa blender yang bagus kualitasnya bisa dioperasikan 6 jam lamanya secara terus menerus tanpa berhenti.

3. Freezer atau Lemari Es

Freezer atau pendingin digunakan menyimpan bahan baku atau makanan yang tidak tahan lama disimpan pada suhu ruangan. Freezer juga dipakai untuk meletakkan dan men-display makanan agar tetap segar. Berbagai jenis freezer misalnya refri-loor standing. Begitu juga dengan minuman, minuman membutuhkan beverage cooler. Jika kafe akan menyediakan anggur, akan membutuhkan media penyimpangan khusus yang disebut bottle wine chiller.

4. Container

Perabotan yang tidak kalah penting adalah container atau wadah yang dipakai untuk menyimpan peralatan-peralatan lainnya. Banyak container dari berbahan plastik dengan berbagai macam ukuran yang akan dibutuhkan untuk menyimpan bahan-bahan baku, ataupun alat-alat lainnya, misalnya panci untuk memasak, perabotan untuk wadah kopi, wadah susu dan lain-lain.

5. Perlengkapan Saji

Banyak sekali perlengkapan saji, seperti gelas, cangkir dan sebagainya, termasuk wadah untuk pembelian dibawa pulang atau take away. Peralatan saji, bisa dipilih yang sesuai dengan kebutuhan dan dicocokkan dengan dana yang tersedia. Peralatan saji yang unik bisa menjadi salah satu daya tarik kafe.

6. Perlengkapan Kebersihan

Kebersihan merupakan hal penting yang tidak bisa dianggap remeh. Café yang bersih dan rapi, lebih menarik untuk dikunjungi konsumen dibanding café yang jorok dan berantakan. Alat-alat yang berhubungan dengan kebersihan, mutlak disediakan atau café Anda kan terlihat tidak terurus.

7. Perlengkapan Pendukung

Acara nobar alias nonton bareng menjadi salah satu format yang menarik untuk mengumpulkan costumer. Contohnya olah raga sepak bola, MotoGP atau Formula One, mempunyai fans yang cukup banyak. Menyediakan TV, sound sistem sampai dengan fasilitas free wii menjadi daya tarik yang sangat kuat buat konsumen remaja.

 

Peralatan yang Wajib Ada di Kafe

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *